1. Home
  2. Produk
  3. produk
  4. Best Of Kyoto

Best Of Kyoto

Rp49,800.00

- +

Description

Sinopsis:
Kyoto pernah menjadi ibu kota Jepang selama lebih dari 1.000 tahun. Sebagai kota budaya, kota cantik ini menyimpan berbagai sejarah yang tak ternilai harganya. Berbagai peninggalan kuno dapat dengan mudah ditemukan di kota tua yang sangat mengesankan ini. Memiliki empat musim serta berbagai event besar yang digelar setiap tahunnya, Kyoto memiliki daya tarik yang berbeda untuk setiap musimnya. Buku ini menyajikan berbagai informasi tentang perjalanan ke Kyoto, meliputi pilihan musim keberangkatan, informasi maskapai penerbangan yang murah hingga mahal, rincian biaya yang diperlukan, jenis-jenis akomodasi, pilihan transportasi setiba di Kyoto, tempat-tempat wisata dan kuliner terkenal, informasi event-event terbesar di Kyoto, serta berbagai pilihan tur, seperti All Day Tour, Walking Tour, hingga Cycling Tour.
Berbagai aktivitas unik serta menarik yang dapat Anda ikuti di Kyoto juga terdapat di buku ini, termasuk berendam di dalam onsen (hot spring) hingga berdandan ala maiko dan samurai. Buku ini juga dilengkapi beberapa informasi tempat wisata terkenal di kota-kota sekitar Kyoto, seperti Osaka, Shiga, Kobe, dan Nara. Anda dapat singgah ke kota-kota tersebut sebagai side trip Anda. Bagi traveler muslim, buku ini juga menyajikan berbagai pilihan restoran halal serta kanji-kanji bahan makanan yang diharamkan. Anda pun dapat menikmati kuliner tanpa harus mengkhawatirkan kehalalannya. Setiap lokasi wisata yang disajikan dalam buku ini, dilengkapi rute detail perjalanan kereta, waktu dan harga tiket yang diperlukan, akses bus, serta rute jalan kakinya. Jadi, buku ini sangat cocok digunakan oleh traveler pemula, traveler yang baru pertama kali ingin ke Kyoto, maupun bagi Anda yang ingin sekadar mengetahui seluk-beluk kota Kyoto.

Additional information

Penulis

Saleha Juliandi

ISBN

978-602-02- 2482-4

Penerbit

Elexmedia Komputindo

Tebal Buku

384