Status Facebook 13 Oktober 2017

Tulisan ini pernah dipublish di FB Saleha Juliandi:https:


Dari 4 musim, saya paling suka musim gugur (autumn). Karena hawa sudah dingin tapi tidak sedingin winter. Tidak juga panas seperti summer. Badan kering tidak berkeringat, jadi cucian baju pun hemat😊.
OK, spring cantik karena banyak bunga. Tapi menurut saya sih spring sudah mulai gerah dan matahari terasa lebih menggigit di kulit. Hihii sejak dulu tidak suka terkena sengat matahari soalnya (payung mana? payung mana?😄)
Kabarnya, musim semi juga dikenal “Shokuyoku no aki” karena pada musim ini hasil pertanian, perkebunan, dan perikanan berlimpah sehingga pilihan makanan semakin banyak. Dan tahu sendiri kan.. kalau dingin2 seperti itu, udah pasti perut jadi sering krasa lapar🤤. Siap2 makin gemuk kalau masuk autumn.
Satu lagi yang saya suka saat autumn karena daun-daun momiji berubah berwarna merah. So beautiful…😍
Setelah Tur Edukasi periode Februari lalu kami mengajak teman-teman untuk pegang-pegang salju dan tiduran di atas salju☺️, Tur November bulan depan kami akan mengajak teman-teman menikmati keindahan daun-daun momiji yang memerah. Eits tapi tidak boleh dipegang-pegang seperti salju. Masyarakat Jepang sangat menjaga keindahan dan kelestarian sehingga tidak dibenarkan memegang-megang apalagi memetik bunga/daun. Kecuali yang sudah jatuh boleh diambil. Nebeng selfie juga boleh😊
Mudah2an saja saat tiba di Jepang nanti momennya pas bisa bertemu momiji yang memerah sempurna sebelum kemudian mereka berguguran.
===
Tertarik ikut TUR EDUKASI & WISATA JEPANG?👉🏼SMS/WA: 085-771-860-444. Biaya Murah tapi Tidak Murahan😊

Spread the love